Selasa, 13 Oktober 2009

Partai Gerindra

Asal – usul logo dari Partai Gerindra :
• Kotak persegi panjang bergaris hitam, dasar warna putih, yang melambangkan
kesucian dan keikhlasan. Di tengah terdapat lima persegi bergaris hitam dengan
dasar merah.
• Di tengahnya terdapat gambar kepala Burung Garuda dengan warna kuning
keemasan, melambangkan kemakmuran. Menghadap ke kanan, melambangkan keberanian
dalam bersikap dan bertindak.
• Kepala Burung Garuda pada lehernya terdapat sisik yang berjumlah 17, terdapat
jengger dan jambul berjumlah 8, bulu telinga yang berjumlah 4, bingkai gambar
kepala Burung Garuda persegi 5, yang menyimbulkan tanggal kemerdekaan Indonesia,
17-8-45.
• Di atasnya bertuliskan PARTAI berwarna hitam, di bawahnya bertuliskan GERINDRA
berwarna merah dengan tepi tulisan berwarna hitam, di bawahnya lagi tulisan
GERAKAN INDONESIA RAYA berwarna hitam.

PROFIL
Terwujudnya tatanan masyarakat Indonesia yang merdeka, berdaulat, bersatu,
demokratis, adil dan makmur serta beradab dan berketuhanan yang berlandaskan
Pancasila, sebagaimana termaktub di dalam Pembukaan UUD 1945, merupakan
cita-cita bersama dari seluruh rakyat Indonesia. Untuk mewujudkan cita-cita
tersebut, hanya dapat dicapai dengan mempertahankan persatuan dan kesatuan
bangsa, dengan landasan Pancasila.
Budaya bangsa dan wawasan kebangsaan harus menjadi modal utama untuk mengeratkan
persatuan dan kesatuan. Sehingga perbedaan di antara kita justru menjadi rahmat
dan menjadi kekuatan bangsa Indonesia.
Namun demikian, mayoritas rakyat masih berkubang dalam penderitaan, sistem
politik kita tak kunjung mampu merumuskan dan melaksanakan perekonomian Nasional
untuk mengangkat harkat dan martabat mayoritas rakyat Indonesia dari
kemelaratan.
Bahkan dalam upaya membangun bangsa, dalam perjalanannya kita telah terjebak
sistem ekonomi pasar. Sistem ekonomi pasar telah memporak-porandakan
perekonomian bangsa, yang menyebabkan situasi yang sulit bagi kehidupan rakyat
dan bangsa. Hal itu berakibat menggelembungnya jumlah rakyat yang miskin dan
menganggur. Pada situasi demikian, tidak ada pilihan lain bagi bangsa ini
kecuali harus menciptakan suasana kemandirian bangsa dengan membangun sistem
ekonomi kerakyatan.
Terpanggil untuk memberikan amal baktinya kepada negara dan rakyat Indonesia,
atas Rahmat Allah Yang Maha Esa, akhirnya DIDIRIKAN PARTAI GERAKAN INDONESIA
RAYA (GERINDRA).
Partai Gerakan Indonesia Raya adalah partai rakyat yang mendambakan Indonesia
yang bangun jiwanya, dan bangun badannya. Partai Gerakan Indonesia Raya adalah
partai rakyat yang bertekad memperjuangkan kemakmuran dan keadilan di segala
bidang.

DPP PARTAI GERINDRA
Alamat kantor pusat :
Jl. Brawijaya IX No.1 , Kebayoran Baru
Jakarta Selatan, Jakarta 12160
INDONESIA
Telepon:62-21-727 95478 / 62-21-739 5154
Penanggung Jawab :
Drs. M.Asrian Mirza, Ketua Bidang Humas & Media Massa, DPP Partai Gerindra.

IMAGE MAKING
Gerindra mengharapkan agar masyarakat tahu bahwa Gerindra merupakan suatu
gerakan yang ingin mengusung perubahan untuk menuju ke arah yang lebih baik bagi
masyarakat terutama masyarakat menengah ke bawah (ekonomi kerakyatan).
Internal partainya menampilkan calon-calon pemuda yang kompeten dan intelek di
tengah masyarakat dikarenakan Gerindra ingin menunjukkan suatu perubahan yang
digerakkan untuk menuju Indonesia yang lebih baik lagi.

STRUKTUR ORGANISASI GERINDRA
Ketua Dewan Pembina Gerindra : PRABOWO SUBIANTO
Ketua Umum : Prof. Dr. Ir. SUHARDI , M.Sc
Wakil Ketua Umum : FADLI ZON
Wakil Ketua Umum : MUCHDI PURWOPRANJOTO
Wakil Ketua Umum : HALIDA HATTA
Ketua: SUFMI DASKO
Ketua: SAPTO MURTIONO
Ketua: GLENY KAIRUPAN
Sekretaris Jenderal : AHMAD MUZANI
Wakil Sekretaris Jenderal: BUDI HERYADI
Wakil Sekretaris Jenderal: HUSNA
Wakil Sekretaris Jenderal: TASLIM AZIS
Bendahara Umum : T.A MULIATNA DJIWANDONO
Wakil Bendahara Umum: DWI SASONGKO

VISI
Terwujudnya tatanan masyarakat Indonesia yang merdeka, berdaulat, bersatu,
demokratis, adil dan makmur serta beradab dan berketuhanan yang berlandaskan
Pancasila, sebagaimana termaktub di dalam Pembukaan UUD 1945.

MISI
Partai Gerakan Indonesia Raya adalah partai rakyat yang mendambakan Indonesia
yang bangun jiwanya, dan bangun badannya. Partai Gerakan Indonesia Raya adalah
partai rakyat yang bertekad memperjuangkan kemakmuran dan keadilan di segala
bidang.

PENDEKATAN
Gerindra melakukan pendekatan-pendekatan kepada masyarakat dalam rangka
membangun image yang diharapkan. Pendekatan-pendekatan tersebut berupa :
-Kampanye terbuka.
-Menggunakan media advertising untuk memperkenalkan Partai Gerindra.
-Memberikan bantuan kepada masyarakat berupa menjual sembako dengan harga yang
lebih murah.
-Memberikan beasiswa
-Memberikan sumbangan buku
-Memberikan bantuan-bantuan untuk korban bencana
-Memberikan edukasi tentang pemilu

Untuk menyampaikan informasi atau berkomunikasi dengan masyarakat, Gerindra
memiliki bagian humas yang memang dikhususkan untuk berkomunikasi dengan
masyarakat. Selain bagian humas, Gerindra juga memiliki Gerindra Media Centre
yang fungsinya untuk melakukan komunikasi kepada masyarakat melalui media cetak
dan media elektronik. Gerindra juga menyampaikan misinya serta berkampanye lewat
public figure.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar